Mitra GrabMerchant lebih mudah untuk menjangkau lebih banyak pelanggan dengan menjalankan promosi sesuai dengan kebutuhan Anda.
Terdapat 4 macam jenis promosi mandiri yang dapat Anda jalankan :
Diskon Persenan.
Diskon Angka Tetap.
Diskon Ongkir.
Promo Hidangan Gratis
Ketentuan Pembuatan Promosi Mandiri
Periode maksimal berlangsungnya promosi adalah 60 hari.
Promosi dapat aktif dan berlaku minimal 60 menit sejak dibuat
Perubahan detail menu yang sedang promo tidak dapat diubah sampai periode promo berakhir atau dihentikan.
Pilihan Menu pada promo hidangan gratis tidak berlaku bagi menu yang terhubung pada grup opsi
Keuntungan bergabung promosi di aplikasi GrabMerchant :
Dapat menghentikan promo yang sedang berjalan,
Dapat menghentikan promo yang akan datang,
Dapat memperpanjang promosi Anda tanpa harus membuat yang baru.
FAQ’s
Q: Apakah saya bisa mengganti kriteria promo setelah promosi telah dibuat?
A: Saat ini, tidak ada fitur yang dapat mengganti kriteria promo setelah promo telah selesai dibuat. Apabila Anda ingin mengganti kriteria promosi, Mohon untuk batalkan promosi Anda dan buat promosi baru.
Q: Apa yang akan terjadi apabila Saya kehabisan bahan makanan yang dipromosikan?
A: Anda harus mengganti hidangan menjadi “Tidak tersedia” pada Aplikasi Anda, dan promosi yang berlaku akan berhenti secara otomatis.
Q : Apakah promo akan berlaku di seluruh outlet saya?
A : Setiap promo yang dibuat hanya akan berlaku di outlet tertentu. Jika Anda ingin mengaktifkannya di seluruh outlet, maka perubahan harus dilakukan di aplikasi GrabMerchant di masing-masing outlet.
Q : Berapa lama promo akan berlangsung?
A : Anda bisa menjalankan promo hingga 60 hari.
Q : Bagaimana proses pembayaran promo saya?
A : Biaya promosi akan dipotong dari pembayaran Anda sebelum ditransfer ke rekening bank Anda setiap hari.
Q : Bagaimana perhitungan Komisi ketika saya ada promo?
A : Komisi Anda dihitung setelah dikurangi diskon promosi yang didanai oleh toko Anda di aplikasi GrabMerchant.
Isi formulir ini dan tim kami akan menghubungi Anda dalam 3 (tiga) hari kerja.
Jika Anda adalah pemilik usaha atau manajer, ketuk Marketing pada halaman beranda Aplikasi GrabMerchant untuk memulai.