Diunggah pada 22 Nov

Kemasan makanan mampu memberikan dampak yang besar pada bisnis kuliner karena mampu meningkatkan daya jual suatu menu. Kemasan makanan berfungsi menjaga dan melindungi makanan dari kotoran, kontaminasi, serta kerusakan fisik. Kemasan makanan yang baik juga dapat menarik perhatian pelanggan sekaligus dapat menjadi sarana promosi.

Terdapat banyak jenis bahan kemasan. Namun, tidak semua bahan tersebut aman dan baik digunakan untuk mengemas makanan. Berikut ini adalah jenis kemasan yang aman digunakan.

  • Karton

Karton memiliki kelebihan antara lain elastisitas yang baik, mudah dilipat, dipakai dan dapat dicetak pada permukaannya. Kemasan ini cocok untuk hampir seluruh makanan siap saji. Jenis kemasan karton yang aman digunakan antara lain: Kertas Duplex, Ivory, dan Yellow Board.

  • Plastik

Penggunaan plastik sebagai kemasan makanan sebenarnya sangat terbatas tergantung dari jenis makanannya. Kelemahan plastik adalah tidak tahan panas dan tidak tembus udara sehingga makanan mudah berembuh ketika suhu turun. Jenis plastik yang aman digunakan dalam pengemasan antara lain: Polietilen, Cellophan, PVC, PVDC, Polipropilen, Poliester, Poliamida, dan PET.

  • Daun

Digunakan secara luas, bersifat aman dan dapat didaur ulang. Daun yang sering digunakan untuk mengemas makanan adalah daun pisang, jati, bambu, jagung dan palem. Meski ramah lingkungan, kemasan berbahan daun rentan akan sobekan. Jadi, disarankan untuk melapisinya dengan jenis kemasan lainnya.

Agar menjaga makanan tetap aman di dalam kemasan, pertimbangkan pula poin di bawah ini:

  1. Kedap air. Pencampuran air dari luar akan merusak kualitas dan kebersihan makanan. Gunakan kemasan yang memiliki tutup untuk mencegah masuknya air.
  2. Hindari bahan Styrofoam. Selain tidak ramah lingkungan, styrofoam atau gabus sintetis bukan bahan yang aman untuk makanan terlebih pada sajian bersuhu tinggi. Akan lebih baik jika Anda menghindari kemasan berbahan satu ini.
  3. Hindari berbahan logam. Selain gabus sintesis, logam juga dapat memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan. Meski risikonya lebih minim, namun logam tetap dapat mengontaminasi makanan siap saji.
  4. Beri sirkulasi udara. Sertakan lubang kecil pada kemasan bagi beberapa jenis makanan. Terutama pada makanan bersuhu tinggi atau baru selesai diolah. Dibutuhkan sirkulasi udara agar uap panas makanan keluar dan tidak berembun.

Selain itu, GrabFood juga menyediakan pita perekat dan pita segel untuk menjaga kemasan tetap tertutup rapat hingga ke tangan konsumen. Penggunaan pita ini juga dapat meningkatkan kepercayaan konsumen Anda bahwa makanan yang mereka terima aman tersegel dan tidak dibuka selama proses pengantaran. Berikut adalah cara penggunaan pita perekat dan pita segel.

Pita perekat:

  1. Potong gulungan pita sesuai dengan kebutuhan.
  2. Rekatkan pita pada kotak makanan mulai dari atas tutup hingga bawah agar tetap tertutup rapat.
  3. Untuk kemasan berbentuk mangkok, rekatkan pita dengan posisi menyilang agar merekat dengan maksimal.
  4. Pastikan pita telah merekat dengan sempurna agar makanan tidak tumpah.

Pita segel:

  1. Ambil 1 lembar pita segel.
  2. Untuk kemasan gelas, rekatkan pita yang berukuran panjang (17 x 2 cm) hingga bagian bawah kemasan.
  3. Untuk kemasan berbentuk kotak dan bulat, rekatkan pita yang berukuran pendek (10 x 2,5 cm) di bagian penutup.
  4. Adukan pada kami jika pita segel terbuka atau rusak sebelum makanan diterima pelanggan.
  5. Terakhir, selalu gunakan ukuran kemasan yang sesuai dengan ukuran makanan. Jangan membuat pelanggan merasa ‘tertipu’ dengan kemasan berukuran besar namun berisi makanan yang sedikit atau sebaliknya. Ukuran kemasan dan isinya haruslah proporsional.

Ingin mempelajari caranya secara audio visual? Pelajari melalui GrabAcademy, sekarang!

In This Article
Bantuan

Anda bertanya, kami menjawab.

Untuk kendala lainnya, silakan kunjungi Pusat Bantuan.

Forward Together

Jl. R.A. Kartini No.Kav. 8, Cilandak Barat

Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan,

Daerah Khusus Ibukota Jakarta, 12430

Terhubung dengan kami
Terms & ConditionsPrivacy Policy
© Grab 2010 - 2024